JP- HTC kembali meluncurkan sebuah smartphone kelas menengah dengan harga Rp 1,6 juta yang dibekali dengan spesifikasi mumpuni.
Seperti dilansir GSM Insider (22/4), varian smartphone dengan nama HTC Desire 210 ini dirilis ke pasaran dengan mengusung spesifikasi seperti dual SIM card, kamera belakang 5MP, kamera depan VGA, dan telah berjalan dengan menggunakan OS Android 4.2 Jelly Bean.
Selain itu, HTC Desire 210 ini juga dilengkapi dengan layar 4 inci beresolusi 800 x 480 piksel, prosesor dual-core 1Ghz MediaTek, RAM sebesar 512MB, internal memori 4GB, dan telah disokong baterai berdaya 1.300 mAh.
Berdasarkan lansiran tersebut, HTC Desire 210 ini sudah resmi dirilis di India dan akan dipasarkan pada awal bulan Mei mendatang tepatnya 7 Mei 2014.
Diperkirakan smartphone ini juga bakal diedarkan di negara berkembang lainnya di kawasan Asia termasuk Indonesia. Berminat untuk membeli?
Sumber

No comments:
Post a Comment